eko indra eko indra Author
Title: SUBCAPSULAR NEPHRECTOMY TIPS
Author: eko indra
Rating 5 of 5 Des:
Teknik nefrektomi ini dikerjakan apabila konvensional nefrektomi tidak dapat dikerjakan, semisal durante operasi kita men...



Teknik nefrektomi ini dikerjakan apabila konvensional nefrektomi tidak dapat dikerjakan, semisal durante operasi kita menghadapi perlengketan ginjal dengan jaringan sekitar seperti lemak pararenal, intestine, liver, dll.
Tips Teknik Operasi  :
- Berdoa kepada Allah SWT dengan memohon pertolongan dan kemudahan  
- Jika kita menghadapi perlengketan yang demikian menghambat untuk membebaskan ginjal, buka kapsul ginjal di daerah termudah dan teraman diantara perlengketan yg ada
- Telusuri kapsul dengan membebaskan ginjal yang ada dengan klem 90 (right angle clamp), ambil bagian dalam parenkim ginjal dibagian dlm kapsul dan potong/bakar menggunakan kauter. 
- Perluas pembebasan parenkim dengan cara yang sama hingga mencapai pedikel. 
- Gunakan teknik dua klem dan potong seperti approach pada nefrektomi tumor ginjal, hingga mencapai pedikel
- Jika mencurigai menemukan pembuluh darah besar, dapat dilakukan pengikatan dan pemotongan
- setelah mencapai pedikel, atau kira-kira semua parenkim dpt diklem, gunakan teknik surginal knot, potong
- jika mengalami kesulitan dalam mencapai pedikel, gunakan teknik jahit parenkim dengan teknik jelujur, kemudian angkat atau tarik ke distal, klem kembali dibagian proksimal dst hingga dpt mencapai pedikel, baru kemudian dilakukan klem pedikel dan CUT!
- Tempelkan surgisoft atau sejenisnya untuk membantu hemostasis, cukup ditempelkan atau jahit pada daerah yang aman.
- Peritoneum yang terbuka setelah kita masukkan air cucian maka tidak perlu dilakukan penutupan.
- Operasi selesai, semoga bermanfaat.



Eko Indra, 
Medan, 6 Januari 2019


About Author

Advertisement

Posting Komentar

 
Top